Kongres PSSI di Bali memanas!

Kongres Tahunan Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) yang diselenggarakan di Pan Pacifik Nirwana Hotel, di Tanah Lot Denpasar Bali, diwarnai dengan aksi unjuk rasa oleh sebagian pendukung Tim yang keluar dari Liga PSSI dan Massa yang menuntut penurunan Nurdin Halid. Tiga klub Liga Super Indonesia (ISL) yang memutuskan meninggalkan kompetisi ISL untuk bergabung dengan Liga Primer Indonesia (LPI), tetap mengirimkan perwakilannya kendati tidak diundang PSSI.

Ketiga tim tersebut adalah Persema Malang, PSM Makassar, maupun Persibo Bojonegoro. PSM misalnya, akan memperjuangkan hak keanggotaannya dalam Kongres Tahunan PSSI yang digelar mulai 21-23 Januari 2011, seperti juga halnya yang diperjuangkan Peribo dan Persema.

Aksi massa mewarnai pelaksanaan Kongres PSSI di hari kedua. Sebanyak 1000 massa yang tergabung dalam Laskar Bali kemarin menyatroni arena kongres. Mereka menggelar aksi damai di pintu masuk karena dihadang barikade aparat keamanan.

Sementara itu Sekitar 120 bonek yang merupakan suporter Persebaya Surabaya, juga turut meramaikan unjuk rasa di hotel Pan Pasific Bali Nirwana Resort. Dengan membawa sejumlah atribut khasnya, mereka berjalan menuju arena kongres dengan menyanyikan yel-yel hujatan untuk Ketua PSSI Nurdin Halid. Pengunjuk rasa juga membawa puluhan spanduk di antaranya bertuliskan "Mantan Napi Kok Pimpin PSSI? Melanggar Statuta FIFA" dan "Nurdin=Gayus".

Selang Aksi demo, Salah satu pengurus PSSI sempat marah-marah dan menyinggung Media Peliput. Ucapan bernada melecehkanpun  mereka lontarkan seusai menemui perwakilan sejumlah klub yang dipecat PSSI.

"Ini Kongres PSSI. Urusan apa Arifin Panigoro ikut ke sini, pake kasih uang Rp 500 juta lagi," ujar Togar kepada sejumlah media. "Kalian kan udah ikut LPI. Jadi, sana ikut kongresnya Arifin Panigoro sama Tempo, Kompas," kata Togar. "Sama Metro TV juga," ucap Barry.

Seusai mengucapkan kalimat tersebut, mereka kemudian kembali memasuki hotel untuk mengikuti kongres. Kongres itu sendiri sedikitpun tidak membahas agenda perubahan ataupun reformasi di tubuh PSSI sebagaimana banyak tuntutan publik untuk diadakannya Reformasi kepengurusan PSSI 2011-2015.

Sekretaris Jenderal PSSI Nugraha Besoes mengatakan, Komite Eksekutif PSSI hanya akan mengumumkan jadwal pemilihan ketua PSSI kepada peserta kongres tanpa ada pembahasan. Kabar yang beredar di arena kongres menyebutkan, kongres pemilihan Ketua PSSI 2011-2015 akan digelar 19 Maret mendatang di Pulau Bintan, Kepulauan Riau.
0 Komentar untuk "Kongres PSSI di Bali memanas!"

Note: Only a member of this blog may post a comment.