Final Panas Indonesia vs Malaysia adalah BOM WAKTU!

Jelang laga Final Indonesia vs Malaysia jadi sorotan utama media dan tentu saja masyarakat, baik itu publik Indonesia ataupun Malaysia. Berbicara Pertandingan Final Tim Nasional Indonesia melawan Tim Nasional Malaysia ini banyak kalangan menilai justru bukan Permainan dilapangan dan Strategi sepak bola kedua negara, melainkan unsur "gengsi politik" lebih kental mewarnai ajang laga Final Piala Suzuki AFF 2010. Seperti diketahui kedua negara serumpun melayu ini kerap terjadi konflik-konflik atau perseturuan politik, dari mulai serobotan wilayah, budaya sampai masalah Ketenaga kerjaan.

Ajang final ini layaknya seperti BOM WAKTU bagi "MALINGSIA" dan "INDONSIAL" yang akan meledak kala kedua kubu bertanding dilapangan hijau membela masing-masing nama baik bangsa. 90.000 ticket Stadion Bukit Jalil akan jadi rebutan kedua suporter pada Final Babak pertama dan begitupun sebaliknya pada Final kedua di Stadion Gelora bung Karno. 

Sementara untuk kedua Tim, ajang Final ini adalah penantian besar untuk menjadi yang terbaik di ajang persepakbolaan ASEAN. Indonesia ataupun Malaysia sama-sama belum pernah menjuarai kompetisi tingkat ASEAN tersebut, termasuk ketika turnamen ini masih bernama Piala Tiger. Pada turnamen sebelumnya Indonesia sudah tiga kali menjadi finalis, sementara Malaysia baru sekali, yakni pada Piala Tiger 1996 melawan Thailand. 

Aura Panas ini mulai bergelora bukan hanya di dunia nyata, tetapi dunia maya pun perang argumentasi sudah mulai memanas. Seperti dikutif dalam Forum Viva News "Dari situs http://www.topix.com/forum/world/malaysia/, tertulis judul lagu kebangsaan Indon akan dihina. Selasa, (21/12/2010) saat situs ini diunduh, sudah sekitar 596 yang ikut berkomentar dalam forum ini. Berbagai komentar dirilis dalam forum ini". 

Sementara tvOne melaporkan, KBRI atau Kedutaan Besar Republik Indonesia didesak PSSI untuk menyerukan Ribuan TKI yang berada di Malaysia memerah-putihkan Bukit Jalil untuk mendukung penuh Tim Nasional Indonesia. Seruan Petinggi Tim Nasional Malaysia untuk segera memboking ticket final ini pun terus digencarkan, kubu Malaysia ingin 90.000 ribu kapasitas stadion dipenuhi oleh warga Malasysia dengan atribut Negara Malaysia. Yang perlu diwaspadai adalah jika ada ribuan kedua pendukung yang tidak bisa masuk/tidak kebagian ticket, maka pengamanan diluar stadion oleh pihak LOC Malaysia harus benar-benar full, karena peluang bentrok kedua suporter sangat besar. 

Final Panas Indonesia vs Malaysia ini adalah BOM WAKTU! Apa yang akan terjadi nanti adalah Sejarah baru dalam dunia Persepakbolaan kedua Negara. Siapa yang akan jadi pecundang dan siapa yang akan jadi pemenang, laga Final Piala SUZUKI AFF 2010 Indonesia vs Malaysia ini tetap harus menjunjung tinggi Fair Play Football. 
0 Komentar untuk "Final Panas Indonesia vs Malaysia adalah BOM WAKTU!"

Note: Only a member of this blog may post a comment.