Buat Teh Termahal dari Kotoran Panda


Kopi Luwak dari Indonesia terkenal sebagai minuman kopi termahal di dunia. Biji kopi yang dimakan oleh luwak kemudian diproses dalam pencernaan dan dibuang bersama kotorannya. Biji kopi dari pencernaan luwak menghadirkan aroma dan rasa minuman kopi yang berbeda.

Terinspirasi dari hal itu, seorang pria asal China berhasrat ingin memecahkan rekor dunia dengan menghadirkan teh termahal di dunia. Uniknya, An Yanshi akan membuat jenis teh baru dari kotoran panda.

Yanshi saat ini telah mengumpulkan lima ton kotoran panda untuk memuluskan proyek besarnya itu. Ia yakin, kotoran panda yang kaya serat akan menimbulkan aroma unik yang akan menjadikan buatannya favorit penikmat teh.

Teh ciptaannya akan dijual dengan harga selangit. Untuk satu kilonya, ia akan jual sebesar 50 ribu pounds atau sekitar Rp 719 juta (kurs Rp 14.397).

"Panda memiliki sistem pencernaan yang sangat buruk dan hanya menyerap sekitar 30 persen dari segala sesuatu yang mereka makan," jelas Yanshi. "Itu berarti kotoran mereka kaya serat dan nutrisi."

"Itu matang, rasa kacang-kacangan dan aromanya sangat khas saat menyeduhnya," lanjut Yanshi. Ia mengatakan bahwa ia mengumpulkan kotoran panda menggunakan lorryload (truk yang punya bak) dari pusat penangkaran Giant Panda di Chengdu, provinsi Sichuan, sebelah selatan China.

Ia kini bersiap menjual ramuan pertamanya dari kotoran panda tersebut. Dia berharap bisa mengamankan gelar Guinness World Record.

dailymail via wowkeren
0 Komentar untuk "Buat Teh Termahal dari Kotoran Panda"

Note: Only a member of this blog may post a comment.